Maret 18, 2023

YANG TIDAK PUNYA APA-APA

Kita yang tidak punya apa-apa ini, sebenarnya beruntung. Sejauh ini Allah masih menutupi aib-aib kita, sehingga orang lain masih mau mengenal, menyapa, berbaur dan hidup berdampingan dengan kita. Orang masih merasa aman dan nyaman atas keberadaan kita. Seandainya sewaktu-waktu dibuka aib-aib itu, ke mana hendak kita palingkan muka?
Kita yang bukan siapa-siapa ini, sebenarnya beruntung. Karena nama baik dan keberadaan orang tua kita, orang lain masih mau respect kepada kita. Atas nama baik orang tua itu, yang dihormati karena akhlakul karimahnya, yang dihormati karena keteladanannya. Yang dihormati karena kesederhanannya. Yang dihormati karena sifat-sifat baiknya. Kita sebagai anaknya secara tidak langsung ikut dihargai karenanya. Seandainya tidak memiliki orang tua yang seperti itu, di mana hendaknya kita bisa hidup rukun bertetangga? 
Kita yang tidak memilki apa-apa dan bukan siapa-siapa ini, sebenarnya beruntung. Atas keberkahan ilmu dan keikhlasan guru-guru kita, kita bisa jadi pribadi yang lebih beradab. Menjadi pribadi yang lebih berakhlak baik. Lebih bisa memilah-milah mana yang sebaiknya dilakukan, mana yang tidak. Seandainya tidak ada keberkahan dan keikhlasan itu, sampai kapan kita menjadi bodoh dan tidak tahu apa-apa? 

@azurazie_

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jejakmu akan sangat berarti dan tak akan pernah sia-sia :)